GMM TV Bantu Bright Vachirawit, Win Metawin dan Artis Lainnya Laporkan Sejumlah Akun Sosial Media Ke Polisi

- Minggu, 8 Mei 2022 | 21:30 WIB
GMM TV Bantu Bright Vachirawit, Win Metawin dan Artis Lainnya Laporkan Sejumlah Akun Sosial Media Ke Polisi  Dengan Menunjuk Kuasa Hukum (instagram /@ stanforbrightwin)
GMM TV Bantu Bright Vachirawit, Win Metawin dan Artis Lainnya Laporkan Sejumlah Akun Sosial Media Ke Polisi Dengan Menunjuk Kuasa Hukum (instagram /@ stanforbrightwin)

ENAMPAGI - GMM TV membantu aktris yang berada di bawah naungannya seperti Bright Vachirawit, Win Metawin, Prim Chanikan dan artis lainnya untuk melaporkan sejumlah akun sosial media ke polisi pada tanggal 6 Mei 2022. 

GMM TV juga telah menunjuk kuasa hukum Jane Phaisit untuk membantu Bright Vachirawit, Win Metawin, dan artis lainnya yang berada di bawah naungan GMM TV untuk melaporkan sejumlah akun sosial media yang telah merugikan para artis ke polisi.

Tindakan yang diambil oleh GMM TV dalam melaporkan sejumlah akun sosial media yang merugikan para artis di bawah naungannya seperti Bright Vachirawit, Win Metawin,dan artis lainnya mendapat dukungan dari para netizen dan fans.

Baca Juga: Sinopsis Drama BL Korea Love In Spring Tayang 18 Mei 2022 Dibintangi Young Jae BAP

“Thank you gmmtv i have been waiting a long time,” kata akun seang.heng.

“ok, thanks for doing this finally, after all this time, win really take legal action for his haters,” komen akun souri_ lovely.

Sejumlah akun Twitter dan Instagram ini di laporkan ke polisi karena telah mengunggah foto–foto Bright Vachirawit, Win Metawin dan artis lainnya dengan kata–kata kebencian yang sangat tidak pantas sehingga merugikan karir sang artis dan mencoreng nama baik artis yang berada di bawah naungan GMM.

Baca Juga: Berawal Dari Pacar SewaanJadi Beneran, Sinopsis Anime Kanojo Okarishimasu Season 2 Yang Akan Tayang Juli 2022

Daftar akun Twitter yang di laporkan kepada polisi karena menuliskan ujaran kebencian kepada sang artis yaitu:

@MeetOhio, @laewngi03733969, @ebyyaaphaapngethaa, @MinMyatMaung22, @Brightt43384070, @bbrightton, @wingulsick, dan @briintuyou

Akun Instagram yang dilaporkan karena mengunggah foto para artis disertai ujaran kebencian yaitu @brighttu_fansf4

Akun Tiktok yang dilaporkan ke polisi dengan kasus yang sama yaitu @bilahhfujoo.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Uber Cup 2022, Tim Uber Indonesia Kalahkan Perancis Tanpa Balas

Dalam unggahannya di akun Instagram, GMM TV juga memperingatkan untuk akun–akun lain yang mencoba menjatuhkan nama artis yang berada di bawah naungannya akan menghadapi hal yang sama dan akan dilaporkan ke polisi.

Halaman:

Editor: Eko Pradesa Subekti

Sumber: Instagram @gmmtv

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X