Hasil Skor Piala Dunia 2022: Tundukan Qatar, Senegal Ramaikan Persaingan di Grup A

- Sabtu, 26 November 2022 | 09:00 WIB
Hasil Pertandingan Qatar vs Senegal Piala Dunia 2022  berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan Senegal (Twitter @footballsenegal)
Hasil Pertandingan Qatar vs Senegal Piala Dunia 2022 berakhir dengan skor 1-3 untuk kemenangan Senegal (Twitter @footballsenegal)

Pada akhirnya, pertahanan skuad Qatar pun akhirnya patah setalah gawangnya harus kebobolan oleh Senegal.

Boualem Khoukhi yang gagal saat membuang bola umpan, akhirnya bola itu pun langsung disambar tendangan ganas Boulaye Dia dan membuat skor 0-1.

Baca Juga: Spot Instagramable Terbaik! 4 Destinasi Wisata Paling Kece di Samosir, Sumatera Utara.

Hingga laga turun minum skor 0-1 untuk keunggulan Senegal tidak berubah

Pada babak kedua, laga pun semakin seru dan menarik.

Senegal akhirnya menambah keunggulan setelah 3 menit usai kick off oleh Famara Diedhiou melaui tandukan kepala dan merubah skor menjadi 0-2.

Tertinggal oleh Senegal, Qatar pun mau mulai bangkit untuk mengejar ketertinggalan dan terus menekan lini pertahanan Senegal.

Baca Juga: Simak!!! 5 Cara Menahan Ngantuk Selain Minum Kopi

Mohammed Muntari penyerang Qatar bernomor punggung sembilan akhirnya bisa memperkecil keadaan 1-2 setelah mencetak gol melaui tendukan kepala.

Alih-alih menyamakan kedudukan, justru gawang Qatar harus kebobolan untuk yang ketiga kalinya oleh Bamba Dieng di menit ke-84

Hingga akhir pertandingan, Qatar harus mengakui keunggulan Senegal dengan skor 1-3.

Baca Juga: Tampilan dan Spesifikasi New Honda Scoopy Sporty Silver Black 2023, Beli dan Dapatkan Banyak Bonusnya!

Pelatih Senegal Alioun Cisse patut berbangga hati karena prestasi Senegal yang sukses mengalahkan tim tuan rumah dalam laga kedua Piala Dunia 2022 di Grup A.***

Halaman:

Editor: Eko Pradesa Subekti

Sumber: YouTube SCTV

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengapa Banyak Pemain Bola Pindah ke Liga Arab?

Rabu, 27 Desember 2023 | 14:00 WIB

Terpopuler

X