Danau Kaco di Kabupaten Kerinci, Destinasi Wisata Alam yang Keindahannya Bagai Surga Tersembunyi!

- Minggu, 2 Oktober 2022 | 18:00 WIB
Beningnya air Danau Kaco, destinasi wisata alam yang berlokasi di Kabupaten Kerinci. (Instagram @danaukaco)
Beningnya air Danau Kaco, destinasi wisata alam yang berlokasi di Kabupaten Kerinci. (Instagram @danaukaco)

ENAMPAGI – Sebuah destinasi wisata alam yang sangat indah seperti surga tersembunyi ada di daerah Kabupaten Kerinci, Provinsi Jambi, bernama Danau Kaco.

Destinasi wisata alam Danau Kaco di Kabupaten Kerinci yang berarti ‘Danau Kaca’ ini terlihat bagaikan kaca saat kita melihatnya.

Hal ini disebabkan oleh air destinasi wisata alam Danau Kaco di Kabupaten Kerinci yang sangat jernih dan terlihat seperti pantulan pada kaca.

Baca Juga: Aremania Rusuh, Tragedi Stadion Kanjuruhan di Malang Menewaskan 127 Orang Termasuk Anggota POLRI!

Cocok untuk healing, Danau Kaco ini terletak di pedalaman hutan Jambi, lebih tepat nya di kecamatan Gunung Raya, Kabupaten Kerinci.

Untuk sampai kesana para traveller mungkin harus menempuh jarak yang cukup jauh, karena memang lokasinya sedikit jauh dari pusat Kota Jambi.

Meskipun menempuh perjalanan yang panjang namun jangan khawatir, karena setelah sampai di lokasi Danau Kaco pemandangan dari destinasi wisata alam ini sangat memanjakan mata.

Untuk rutenya traveller perlu melewati kota Sungai Penuh karena memang aksesnya melewati kota tersebut.

Baca Juga: Amazing! Inilah 3 Destinasi Wisata Alam Paling Hits Di Jayapura, Nomor 1 Paling Instagramable

Berjarak sekitar 35 km dari Kota Sungai Penuh, untuk sampai ke lokasinya para traveller akan menempuh perjalanan selama kurang lebih 1  sampai 2 jam saja.

Dalam perjalanan menuju lokasi Danau Kaco pun traveller akan disuguhkan pemandangan bukit-bukit indah, sawah-sawah yang terhampar luas dan beberapa bentuk keindahan alam lainnya.

Sesampainya di lokasi para traveller harus menempuh perjalanan dengan berjalan kaki selama 3 jam, sebab lokasinya berada di tengah hutan dan berjarak sekitar 6 km dari pintu masuk.

Saat perjalanan ditengah hutan pun traveller akan disuguhkan pemandangan beberapa satwa seperti Burung Elang liar, kadal jenis Dragon Forest, ada juga beberapa air terjun mini.

Baca Juga: 5 Inspirasi Motif Kemeja Batik Khusus Pria Style Modern Dalam Memperingati Hari Batik Nasional

Halaman:

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: YouTube Kristian B. Hansen

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Terpopuler

X