Desain Laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022 Disebut Akan Tipis dan Ringan, Ini Tanggal Peluncuran Resminya!

- Senin, 14 Maret 2022 | 20:00 WIB
Poster Teaser Acara Peluncuran Laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022 Kini Telah Muncul (Tangkapan Layar Situs Gizmochina)
Poster Teaser Acara Peluncuran Laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022 Kini Telah Muncul (Tangkapan Layar Situs Gizmochina)

 

ENAMPAGI - Desain calon laptop terbaru Xiaomi, RedmiBook Pro 2022, disebut akan ringan dan juga tipis, tanggal peluncuran resminya juga telah terungkap.

Sebuah informasi menarik dari laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022 kini telah muncul, disebut akan debut secara resmi pada tanggal 17 Maret 2022 mendatang.

Peluncuran laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022 kelak dikatakan juga akan berbarengan dengan acara perilisan seri HP Redmi K50.

Baca Juga: Apple Dirumorkan Akan Luncurkan MacBook dengan Chipset M2, Kapan?

Tanggal peluncuran laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022 itu dilansir dari Gizmochina yang mengutip info terbaru yang dimuat oleh Weibo.

Bahkan poster teaser tentang peluncuran calon laptop terbaru dari Xiaomi itu juga muncul, dan membawa tagline "RedmiBook Pro 2022 will challenge the peak performance of thin and light notebooks".

Yang artinya bahwa laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022 nanti akan memfokuskan diri sebagai laptop dengan kinerja performa yang tinggi namun punya desain yang ringan serta tipis.

Baca Juga: Spesifikasi iPhone 14 Pro Isunya Akan Lebih Tinggi Dibandingkan dengan iPhone 14 Standar!

Beberapa bocoran sebelumnya juga telah mensinyalir bahwa setidaknya salah satu varian laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022 akan dilengkapi dengan prosesor Intel Core i7-12650H Generasi ke-12.

Yang dalam laporan lain berhasil mencetak skor sebesar 1.800 dan 11.872 dalam tes uji performa single-core dan juga multi-core, angka tersebut menunjukkan bagaimana signifikannya peningkatan performa prosesor itu jika dibandingkan dengan generasi sebelumnya.

Prosesor Intel Core i7-12650H diklaim memiliki konsumsi daya dasar sebesar 45W, dan terdiri dari Hexa-core besar dan Quad-core kecil dengan clock speed hingga 4,7GHz, 16 threads, serta 24MB L3 cache.

Baca Juga: Spesifikasi Laptop Redmi Book Pro 14 2022 dan Redmi Book Pro 15 2022 Bocor, Tunda Dulu Kalau Mau Beli Laptop!

Selain itu, komentar dari Lu Weibing, selaku GM Redmi, menyebut jika produk baru ini (seri laptop Xiaomi RedmiBook Pro 2022) akan menggunakan teknologi yang sudah diperbarui demi meningkatkan pembuangan panas.

Halaman:

Editor: Zulkifli Awik

Sumber: Gizmochina

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Rekomendasi Smartwatch di bawah 1 Juta

Senin, 25 Desember 2023 | 16:40 WIB

7 Smartwatch Terbaik Dibawah 500 Ribu 2023

Senin, 25 Desember 2023 | 15:40 WIB

Keren!! iPhone 15: Ponsel Canggih Dengan Fitur Baru

Rabu, 13 September 2023 | 06:30 WIB

Lupa Akun Mi Cloud? Begini Cara Mudah Membukanya!

Sabtu, 2 September 2023 | 06:00 WIB
X