Kembali Tumbang, Ada Apa dengan Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya?

- Jumat, 26 Mei 2023 | 10:30 WIB
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya harus mengakui keunggulan pasangan ganda putra asal Jepang melalui 2 set langsung pada Perodua Malaysia Masters 2023 (PBSI)
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya harus mengakui keunggulan pasangan ganda putra asal Jepang melalui 2 set langsung pada Perodua Malaysia Masters 2023 (PBSI)

ENAMPAGI - Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo kembali harus menelan kekalahan di babak 16 besar Perodua Malaysia Masters 2023.

Pasangan Ganda Putra Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya ini belum bisa memberikan hasil maksimal pasca kembali bermain dalam BWF World Tour 2023.

Perlu diketahui bahwa Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya nomor 1 dunia dalam Ranking BWF ini beberapa kali harus absen dari series-series sebelumnya dikarenakan Marcus harus mengalami cedera.

Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo harus mengakui keunggulan ganda putra peringkat 7 dunia asal Jepang Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan skor 15-21 dan 17-21.

Baca Juga: Stay Halal! Alternatif Islami untuk Mengatasi Kebutuhan Tanpa Menggunakan Pinjaman Online

Kekalahan ini menjadi kekalahan ke 3 The Minions atas Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dan menjadi kekalahan kedua beruntun sepanjang sejarah pertemuan keduanya setelah terakhir Marcus/Kevin takluk 16-21, 21-13, dan 17-21 pada BWF World Tour Finals 2021.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo telah bertanding sebanyak 14 kali melawan pasangan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi dengan 11 kali memperoleh kemenangan dan 3 kali kalah.

Kendati masih menang jauh dari sisi head to head dengan Hoki/Kobayashi, The Minions dinilai belum kembali ke performa terbaiknya. Penampilan Minions dalam beberapa pertandingan terakhir juga masih dianggap belum konsisten.

Pada pertandingan ini, Marcus mengakui bahwa lawan bermain lebih kuat dan memiliki tenaga lebih besar dibandingkan mereka sehingga mereka harus tertekan dari pasangan Jepang ini di sepanjang laga.

Baca Juga: Tidak Harus Memakai Brokat, Bisa Juga Memakai Bahan Lain Saat Memakai Kebaya Lho!

"Kami akui tekanan kami agak kurang hari ini. Mereka lebih tahan juga", Marcus menambahkan. Kevin Sanjaya menyatakan bahwa mereka akan terus mencoba di turnamen-turnamen selanjutnya dan berharap bisa terus lebih baik lagi kedepannya.

Marcus Gideon dan Kevin Sanjaya saat ini menduduki peringkat ke 18 dunia. Mereka harus rela turun dari posisi pertama karena tidak bermain dalam waktu yang cukup lama sejak Marcus mendapat cedera.

Meskipun harus lama absen dan kembali memulai semuanya dari awal, pasangan yang penuh dengan kejutan ini diharapkan dapat kembali ke peak performance nya dan kembali memenangkan series-series BWF World Tour selanjutnya. ***

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: Instagram @badminton.ina

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengapa Banyak Pemain Bola Pindah ke Liga Arab?

Rabu, 27 Desember 2023 | 14:00 WIB
X