Hasil Pertandingan Perempat Final Yonex French Open 2021 dan Semi Final Yonex Belgian International 2021

- Sabtu, 30 Oktober 2021 | 15:30 WIB
Hasil Pertandingan Perempat Final Yonex French Open 2021 dan Semi Final Yonex Belgian International 2021 (Instagram @badminton.ina)
Hasil Pertandingan Perempat Final Yonex French Open 2021 dan Semi Final Yonex Belgian International 2021 (Instagram @badminton.ina)

Lalu, yang keempat ada pertandingan dari tunggal putra Indonesia, Shesar Hiren Rhustavito, yang bertanding melawan tunggal putra unggulan dunia, Kento Momota, dengan perolehan skor 19-21 dan 11-21.

Selanjutnya ada pertandingan ganda putri Indonesia yaitu Siti Fadia Silva Ramadhanti – Ribka Sugiarto, yang mana berhadapan langsung dengan tunggal putri unggulan Korea, Kim So Yeong – Kong Hee Young, dengan skor 19-21 dan 14-21.

Baca Juga: Puluhan Rumah Terendam Banjir Akibat Luapan Sungai Cipalebuh di Desa Mandalakasih Garut Jawa Barat

Setelah itu, ada pertandingan dari the minnions yaitu Marcus Fernaldi Gideon – Kevin Sanjaya Sukamuljo, yang bertanding melawan ganda putra dari Malaysia, Ong Yew Sin – Teo Ee Yi.

Permainan dari ganda putra rangking pertama dunia ini, yaitu Marcus – Kevin berhasil menaklukkan lawannya dari Malaysia, dengan perolehan skor 21-13 dan 22-20.

Selain babak perempat final Yonex French Open 2021, di tanggal yang sama yaitu 29 Oktober 2021, telah berlangsung babak perempat final dan semi final Yonex Belgian International 2021 di Belgia.

Baca Juga: Tilep Uang, Dua Kepala Desa di Lembang Rugikan Negara Lebih dari RP50 Miliar

Pertandingan Yonex Belgian International 2021 ini dilaksanakan pada 27-30 Oktober 2021, dan pada 29 Oktober 2021, dua wakil tim junior Indonesia berhasil melaju pada babak final nanti.

Tim junior Indonesia yang bertanding pada babak perempat final ini adalah Putri Kusuma Wardani, Muhammad Shohibul Fikri – Bagas Maulana, dan Pramudya Kusumawardana – Yeremia E Y Y Rambitan.

Berikut hasil pertandingan ketiga wakil junior Indonesia yang berlaga pada perempat final Yonex Belgian International 2021.

Baca Juga: 5 Tips Menyimpan Buah Agar Tetap Selalu Segar

Yang pertama ada Putri Kusuma Wardani, yang merupakan pemain unggulan tunggal putri Indonesia harus terhenti langkahnya dari pemain tunggal putri China Taipe, dengan perolehan skor 7-21 dan 11-21.

Yang kedua ada ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri – Bagas Maulana, yang mana berhadapan langsung dengan ganda putra dari Thailand, Chaloempon C – Nanthakarn Y, dengan perolehan skor kemenangan 21-9 dan 21-13.

Selanjutnya ada pertandingan ganda putra, Pramudya Kusumawardana – Yeremia E Y Y Rambitan, yang melawan ganda putra dari Jepang, Takuto Inoue – Kenya Mitsuhashi, dengan skor menang telak 21-19 dan 21-15.

Baca Juga: 5 Tips Menyimpan Buah Agar Tetap Selalu Segar

Halaman:

Editor: Pamela Apriliana

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengapa Banyak Pemain Bola Pindah ke Liga Arab?

Rabu, 27 Desember 2023 | 14:00 WIB

Terpopuler

X