HP Redmi dengan Layar 2K Pertama akan Dirilis? Harganya jadi Mahal?

- Kamis, 16 Desember 2021 | 22:00 WIB
Redmi 10, akan kedatangan saudara baru HP Redmi yang digadang miliki layar 2K dalam waktu dekat (mobile.mi.co.id)
Redmi 10, akan kedatangan saudara baru HP Redmi yang digadang miliki layar 2K dalam waktu dekat (mobile.mi.co.id)

ENAMPAGI - Redmi, merek HP yang dinaungi Xiaomi, kabarnya akan merilis HP Redmi dengan layar 2K pertama.

HP Redmi dengan layar beresolusi 2K (1440 piksel) yang sedang disiapkan pihak Xiaomi itu akan menjadi yang pertama untuk deretan smartphone di bawah keluarga Redmi.

Informasi tersebut datang dari akun leakster "Digital Chat Station", seperti yang dilansir dari Gizmochina.com.

Digital Chat Station memposting keterangan mengejutkan tersebut di situs Cina, Weibo.

Baca Juga: Hasil Pertandingan Perempat Final Liga 2: Rans Cilegon FC vs Persis Solo, Hattrick Gonzales Bawa Rans Menang I

Dalam tulisannya, perilisan HP Redmi naungan Xiaomi dengan layar 2K pertama tersebut akan diluncurkan dalam waktu dekat.

Informasi sebelumnya sempat memprediksi jika smartphone Redmi dengan layar 2K yang dimaksud adalah Redmi K50, namun ternyata informasi tersebut kurang tepat.

Karena informasi terbaru menyebutkan jika Redmi K50 tidak akan disertai dengan layar 2K, namun masih sebatas Full HD+.

Baca Juga: Petugas Kebersihan Wisma Atlet Positif Covid-19 Varian Omicron, orang Pertama di Indonesia!

Sehingga tudingan itu kini mengarah ke sebuah HP Redmi baru, yang akan pertama kalinya mengusung layar dengan resolusi 2K.

Pihak Xiaomi sendiri telah merilis smartphone dengan layar 2K di seri Xiaomi Mi 11 ke atas, namun tidak dengan sub-brand mereka, Redmi.

Spesifikasi HP Redmi dengan layar 2K misterius itu dikaitkan dengan label harga yang premium, namun jika diteliti dari sisi "positioning", selama ini Redmi ditempatkan untuk segmen yang ramah dompet.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Film Tahun 90an yang Wajib Kamu Tonton!

Dengan begitu, jika isu Xiaomi akan merilis HP dengan layar 2K di bawah merek Redmi tersebut benar adanya, publik masih dapat berharap harganya masih tetap terjangkau bagi sebagian besar orang.

Halaman:

Editor: Tasya Nandynanti Demautami

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Rekomendasi Smartwatch di bawah 1 Juta

Senin, 25 Desember 2023 | 16:40 WIB

7 Smartwatch Terbaik Dibawah 500 Ribu 2023

Senin, 25 Desember 2023 | 15:40 WIB

Keren!! iPhone 15: Ponsel Canggih Dengan Fitur Baru

Rabu, 13 September 2023 | 06:30 WIB

Lupa Akun Mi Cloud? Begini Cara Mudah Membukanya!

Sabtu, 2 September 2023 | 06:00 WIB
X