Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy S22 Series di Indonesia yang Baru Saja Resmi Tadi Malam!

- Kamis, 10 Februari 2022 | 14:00 WIB
Trio Samsung Galaxy S22 Series yang Diluncurkan Resmi oleh Samsung Tadi Malam, Rabu, 9 Februari 2022 (Tangkapan Layar Situs Web Resmi Samsung Indonesia)
Trio Samsung Galaxy S22 Series yang Diluncurkan Resmi oleh Samsung Tadi Malam, Rabu, 9 Februari 2022 (Tangkapan Layar Situs Web Resmi Samsung Indonesia)

ENAMPAGI - Samsung resmi luncurkan HP flagship terbarunya yakni trio Samsung Galaxy S22, Samsung Galaxy S22+, serta Samsung Galaxy S22 Ultra.

Peluncuran resmi spesifikasi dan harga ketiga Samsung Galaxy S22 Series tersebut dihelat secara virtual lewat tajuk "Galaxy Unpacked" pada Rabu, 9 Februari 2022, tadi malam.

Ketiga smartphone terbaru Samsung Galaxy S22 Series itu punya kemiripan spesifikasi di bagian chipset yang digunakan, meski jelas masing-masing juga memiliki rentang harga yang berbeda.

Hal yang sama di sektor spesifikasi adalah dimana Samsung Galaxy S22, S22+, dan S22 Ultra ditenagai oleh chipset anyar milik Qualcomm, yaitu Snapdragon 8 Gen 1.

Baca Juga: Danar Widianto X Factor Indonesia Kembali Trending di YouTube, Dulu Waiter Cafe Sekarang Menyanyi di TV

Kali ini, ketiga Samsung Galaxy S22 Series menjalankan sistem operasi Android 12 yang dibalut dengan One UI 4.1 khas Samsung.

Berikut adalah spesifikasi dan harga Samsung Galaxy S22 Series yang telah resmi diluncurkan tadi malam:

- Samsung Galaxy S22 dan Galaxy S22+

Baca Juga: Profil Fitrul Dwi Rustapa, Benteng Terakhir Persipura Jayapura

Spesifikasi kedua smartphone ini sesungguhnya tidak jauh berbeda, dimana ukuran layar pada Galaxy S22+ sedikit lebih luas di 6,6 inch, sedangkan S22 biasa punya luas layar 6,1 inch.

Layar keduanya sama-sama mempunyai resolusi Full HD+ bertipe Dynamic AMOLED 2X dengan refresh rate 120Hz serta touch sampling rate 240Hz.

Seperti yang telah disebutkan di awal tadi, keduanya telah mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1, yang dipasangkan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan internal hingga 256 GB.

Baca Juga: Dari Wordle hingga Katla, Game Tebak Kata Harian yang Viral di Media Sosial

Untuk bagian kamera, kedua smartphone anyar Samsung ini sama-sama dibekali set-up tiga kamera di bagian belakang, masing-masing 50MP lensa utama, 12MP lensa Ultra-wide, dan 10MP lensa telephoto yang punya kemampuan zoom optical hingga 3x.

Halaman:

Editor: Eko Pradesa Subekti

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Rekomendasi Smartwatch di bawah 1 Juta

Senin, 25 Desember 2023 | 16:40 WIB

7 Smartwatch Terbaik Dibawah 500 Ribu 2023

Senin, 25 Desember 2023 | 15:40 WIB

Keren!! iPhone 15: Ponsel Canggih Dengan Fitur Baru

Rabu, 13 September 2023 | 06:30 WIB

Lupa Akun Mi Cloud? Begini Cara Mudah Membukanya!

Sabtu, 2 September 2023 | 06:00 WIB

Terpopuler

X