Destinasi Wisata Pineus Tilu Riverside, Tempat Camping di Tengah Hutan Dengan Biaya Terjangkau!

- Sabtu, 17 September 2022 | 19:00 WIB
Beberapa potret view destinasi wisata Pineus Tilu Riverside Camping. (Instagram @pineustilu)
Beberapa potret view destinasi wisata Pineus Tilu Riverside Camping. (Instagram @pineustilu)

ENAMPAGI – Bagi wisatawan yang sedang mencari tempat healing dengan suasana tenang dan harga terjangkau, destinasi wisata Pineus Tilu Riverside Camping adalah pilihan yang tepat.

Tempat destinasi wisata Pineus Tilu Riverside Camping adalah salah satu tempat menginap yang menawarkan konsep glamping di tengah hutan dengan harga terjangkau.

Terletak di pedalaman Hutan Rahong Pangalengan menjadikan destinasi wisata Pineus Tilu Riverside Camping sangat cocok untuk pengunjung yang sedang ingin healing.

Baca Juga: Unik dan Menarik! Destinasi Wisata Ladang Budaya Tenggarong, Cocok Untuk Healing Bersama Keluarga

Saat sampai di lokasi Pineus Tilu Riverside Camping pengunjung akan diarahkan ke area parkir, untuk area parkir sendiri sangat luas dan dikenakan tarif sebesar 40 ribu per mobil, per malam.

Setelah melewati area parkir, pengunjung akan diarahkan menuju camping ground dengan jarak sekitar 100 sampai 200 meter dari area parkir, bisa ditempuh 5 menit dengan berjalan kaki.

Saat berkunjung ke Pineus Tilu Pangalengan para pengunjung tidak usah repot-repot membawa perlengkapan camping seperti tenda, alat masak dan sleeping bag, karena sudah tersedia disini.

Pengunjung hanya perlu membawa perlengkapan pribadi seperti pakaian ganti dan makanan untuk menikmati suasana hutan dan pinggiran sungai.

Baca Juga: 6 Fakta Menarik Tentang ‘The Sun Hotel’ di Madiun

Untuk pengunjung yang berniat membuat kegiatan barbeque di malam hari juga disarankan untuk membawa bahan-bahannya sendiri, karena pihak pengelola camping ground hanya menyediakan peralatannya saja.

Udara di tengah hutan sangat segar dan sejuk di siang hari, dan akan berubah menjadi sangat dingin di malam hari, suhu akan berkisar antara 20-15 derajat celcius di malam hari.

Para pengunjung disarankan untuk membawa pakaian hangat agar tetap bisa dengan nyaman menikmati suasana malam di Pineus Tilu ini.

Untuk menginap dan menikmati suasana healing di Pineus Tilu calon pengunjung bisa membooking jadwal menginapnya lewat Instagram @pineustilu, untuk jadwalnya bisa waiting list sekitar 2 sampai 3 bulan.

Baca Juga: Rekomendasi Destinasi Wisata Paling Populer di Kawasan Kalimantan Utara, Sejuk dan Menawan Wajib Dikunjungi

Halaman:

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: Instagram @pineustilu

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengenal Paylater: Cara Kerja, Manfaat dan Resiko

Minggu, 21 April 2024 | 13:41 WIB

Terpopuler

X