Lirik Lagu ‘Pesona’ – Lomba Sihir, Menutup Tahun dengan Lagu Dansa

- Jumat, 17 Desember 2021 | 21:45 WIB
 Lomba Sihir – Pesona, Official Lyrics Video (tangkapan layar youtube/ Sun Eater)
Lomba Sihir – Pesona, Official Lyrics Video (tangkapan layar youtube/ Sun Eater)

 

ENAMPAGI – Video lirik laguPesona’ dari Lomba Sihir telah dirilis di kanal resmi Youtube Sun Eater, pada 17 Desember 2021. Lagu ini menjadi penutup tahun 2021.

Lirik lagu ‘Pesona’ sangat jelas menggambarkan situasi di lantai dansa, di tambah vokal yang saling balas antara Rayhan Noor dan Natasya Udu.

Dalam lirik lagu ‘Pesona’ mengisahkan sepasang anak muda yang mencoba berkenalan satu sama lain. Namun, salah satu dari mereka ‘lupa’ kalau mereka pernah kenal sebelumnya.

Synthesizer yang dimainkan Tristan Juliano sangat menambah kesan new-wave era 80-90an. Lomba Sihir menutup tahun 2021 dengan ‘Pesona’.

 Baca Juga: Tetap Waspada Virus Corona Varian Omicron Sudah Masuk Indonesia

Dikutip Enampagi.id dari Sun Eater, bahwa lagu ini merupakan proyek bertema ‘Sounds Cute, Might Delete Later’ – adalah album kompilasi yang sengaja diciptakan dengan sifat candid & organik sebagaimana trend frase tersebut dikenal.

Kompilasi ini ingin menyediakan wadah untuk eksplorasi penulisan musik untuk para musisi Sun Eater, kerabat sekitar, dan juga siapa pun yang tertarik.

Lirik Lagu ‘Pesona’ – Lomba Sihir

 Baca Juga: Tips Rapikan Format Ketikan di Ms Word dalam Hitungan Detik!

Part Rayhan Noor

Ku terpesona

saat pertama

bertukar tatap dengannya

 

ku terpesona

warna matanya

tajam sorotnya buat ku merona

 

bergetar hatiku memikirkannya

percuma kucoba-coba melawan

rasa yang membara

inginku mendekapnya

 

mungkinkah aku terbawa suasana

gemerlap lantai dansa yang menggila

tak sadar sudah gelas ketiga

 

ku tak lantas kelar membayangmu

rambut panjang memegang gelas biru

kutebak kau pasti pengunjung baru

berharap cukup brani tuk mengenalmu

ketahui nama mu

 

rambut panjang memegang gelas biru

kutebak kau pasti bercentang biru

berharap cukup brani tuk mengenalmu

ketahui namamu

 

Part Natasya Udu

Ku tak menyangka

Kali kedua

Bertemu lagi dengannya

 

Pasti kau lupa

Ada waktunya

Kita pernah bertukar sapa

 

Berharap kau ingat namaku siapa

Tak mungkin kau orang yang berbeda

Inginku datang menghampirinya

 

Ku tak lantas slesai menatapmu

Kaos putih luaran tanpa saku

Kutebak kau beku tersipu malu

Berharap cukup brani tuk menyapamu

Untuk mengingatkanmu

 

Kaos putih luaran tanpa saku

Kutebak kau beku tersipu malu

Berharap cukup brani tuk menyapamu

Untuk mengingatkanmu

 

Bolehkah ku tahu namamu? (Rayhan Noor)

 

Kita sudah pernah bertemu (Natasya Udu)

 

Dua atau setahun yang lalu? (Rayhan Noor)

 

Tapi... Ku... Tak

Coba engkau ingat dulu

 

Kupikir-pikir tak mengapa juga

Sekali lagi kita berkenalan

Sekarang sudah gelas yang kelima

Malam ini masih belum berakhir

Ku masih penasaran

 

Kupikir-pikir tak mengapa juga

Kali ini kita berkenalan

Malam ini kita harus berdansa

Hingga pagi tiba

 

Kupikir-pikir tak mengapa juga

Kali ini kita berkenalan

Malam ini kita harus berdansa

Hingga pagi tiba***

Halaman:
1
2
3
4
5
6

Editor: Eko Pradesa Subekti

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X