Kumpulan Puisi Tema Hari Ibu, Cocok Digunakan untuk Tugas Sekolah atau Lomba Baca Puisi

- Rabu, 7 Desember 2022 | 18:15 WIB
Kumpulan puisi bertema Hari Ibu (Instagram @catatanainin)
Kumpulan puisi bertema Hari Ibu (Instagram @catatanainin)

ENAMPAGI - Setiap tanggal 22 Desember diperingati sebagai Hari Ibu, inilah kumpulan puisi Hari Ibu yang bisa dijadikan referensi untuk tugas sekolah atau lomba membaca puisi.

Dalam rangka memperingati Hari Ibu pada 22 Desember banyak cara yang bisa dilakukan untuk merealisasikan makna Hari Ibu, diantaranya mengikuti lomba membaca kumpulan puisi.

Berbagai lomba dengan tema Hari Ibu, salah satunya lomba membaca kumpulan puisi. Berikut kumpulan puisi Hari Ibu pada tanggal 22 Desember yang bisa dijadikan referensi.

Baca Juga: Lirik Lagu 'Mesra mesraannya Kecil kecilan Dulu' Oleh Sal Priadi, Trending di YouTube!

"Puisi untuk Ibu"
Pencipta: NN

Tangan lembut yang membelaiku
Hanya pelukan dari kasihmu
Kecupan cinta di pipi dan keningku
Selalu menghangatkan dinginnya hatiku

Secoret puisi, kutuliskan tentangmu
Tentangmu yang telah menjagaku
Dari dinginnya dunia ini
Kau adalah pelita di kegelapan

Kau membimbingku dengan kemampuanmu
Kemampuanmu yang membuatku jadi seperti ini
Bait puisi ini tanda terimakasih
Terimakasih ku padamu ibu

Baca Juga: Head to Head Mohammad/ Hendra Setiawan vs Aaron Chia/Soi Woi Yik di BWF World Tour Finals 2022,7 Desember 2022

"Sosok Berhati Malaikat"
Pencipta Binti Mahbubah

Ibu...
Terimakasih atas semua pengorbananmu
Darimu, aku belajar banyak hal
Sosok yang begitu tegar dan sabar

Dalam menghadapi lika-liku kehidupan
Hatimu bagaikan malaikat
Kasih sayangmu tak terbatas waktu
Dalam setiap doamu

Kau tak pernah sedikitpun melupakan
Bahkan di saat semua tertidur lelap
Kau bermunajat pada sang ilahi
Agar putra-putrimu menjadi insan islami

Jasamu begitu besar kepada kami
Pengorbananmu begitu besar kepada kami
Hingga kau rela banting tulang
Kau peras seluruh keringatmu

Halaman:

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X