Hasil Drawing Babak 32 Besar Daihatsu Indonesia Master 2022: Akhirnya The Minions Comeback!

- Kamis, 26 Mei 2022 | 13:00 WIB
The Minions Comeback di Daihatsu Indonesia Masters 2022.  Ganda Putra Indonesia Siap Raih Prestasi Kembali (Instagram @marcusfernaldig)
The Minions Comeback di Daihatsu Indonesia Masters 2022. Ganda Putra Indonesia Siap Raih Prestasi Kembali (Instagram @marcusfernaldig)

Berikut hasil drawing babak 32 besar Daihatsu Indonesia Master 2022, yang diselenggarakan pada 7 Juni 2022 untuk para atlet badminton Indonesia, yaitu:

Di sektor ganda putra Indonesia, The Minions yaitu Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo akan berhadapan langsung dengan unggulan asal Perancis yaitu Christo Popov-Toma J Popov.

Baca Juga: Marcus Gideon - Kevin Sanjaya Kalah di Final Daihatsu Indonesia Master 2021, Herry IP: Mereka Sudah Maksimal

Ganda putra Indonesia yang lainnya yaitu ada Muhammad Shohibul Fikri-Bagas Maulana akan bertanding melawan rekan senegaranya, Sabar K Gutama-Mohammad Reza P Isfahani.

Sedangkan pasangan juara SEA Games 2022 yaitu Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin akan berhadapan langsung dengan pasangan asal Inggris, Ben Lane-Sean Vendy.

Ganda putra runner-up SEA Games 2022 yaitu Pramudya Kusumawardana-Yeremia E Y Y Rambitan akan bertanding melawan pasangan asal India, Attri Manu-Reddy B Sumeeth.

Baca Juga: Apa Perbedaan Ranking BWF World Tour Finals dan Ranking BWF World? Berikut Penjelasannya

Ganda putra pasangan Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto akan berhadapan langsung dengan pasangan asal Malaysia yaitu Man Wei Chong-Kai Wun Tee.

Terakhir, di sektor ganda putra ada pasangan legendaris yaitu Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan, yang akan bertanding melawan pasangan asal Denmark, Jeppe Bay-Lasse Molhede.

Di sektor tunggal putra Indonesia, yang akan bertanding pada Daihatsu Indonesia Masters 2022 yaitu ada Shesar H Rhustavito, melawan unggulan pertama dunia asal Denmark, Viktor Axelsen.

Baca Juga: Wajib Coba! 3 Rekomendasi Cafe di Gejayan, Yogyakarta yang Paling Asyik

Lalu, Jonatan Christie akan berhadapan langsung dengan pemain asal China yaitu Zhao Jun Peng. Sedangkan Anthony Sinisuka Ginting akan melawan pemain asal Thailand yaitu Kunvalut Vitidsarn.

Kemudian ada Tommy Sugiarto yang akan berhadapan langsung dengan pemain asal Hongkong yaitu Lee Cheuk Yiu. Sedangkan Chico A D Wardoyo akan melawan pemain asal Perancis, Christo Popov.

Di sektor ganda putri, ada pasangan Febriana D Kusuma-Amalia C Pratiwi, yang mana akan berhadapan langsung dengan unggulan China yaitu Chen Qing Chen-Jia Yi Fan.

Baca Juga: Pilih Mana, Buka Puasa dengan Air Dingin atau Air Hangat? Berikut Penjelasan dari Ahlinya

Halaman:

Editor: Nur Kholifah

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Mengapa Banyak Pemain Bola Pindah ke Liga Arab?

Rabu, 27 Desember 2023 | 14:00 WIB
X