Jangan Ngaku Fans Berat Dragon Ball Deh, Kalau Belum Punya HP Realme Limited Edition Ini!

- Kamis, 6 Januari 2022 | 14:30 WIB
HP Terbaru Realme, Realme GT Neo2 Dragon Ball Z Limited Edition (Situs Resmi Realme China/buy.realme.com)
HP Terbaru Realme, Realme GT Neo2 Dragon Ball Z Limited Edition (Situs Resmi Realme China/buy.realme.com)

ENAMPAGI - Realme lagi-lagi membuat gebrakan dengan resmi merilis HP terbaru lain milik mereka, yakni Realme GT Neo2.

Namun, kali ini berbeda dan spesial, bukan karena spesifikasi dan harganya, melainkan karena Realme GT Neo2 yang dirilis merupakan edisi khusus dan terbatas bersama dengan anime terkenal asal Jepang, yakni "Dragon Ball Z."

Smartphone anyar Realme ini bertajuk "Realme GT Neo2 Dragon Ball Z Limited Edition," bagi para pecinta serial anime "Dragon Ball" hal ini seperti mencium aroma surga dan keniscayaan.

Bagaimana tidak, dikutip dari Gizmochina.com, HP terbaru Realme GT Neo2 ini punya tampilan dengan warna khas dan simbol-simbol khusus, persis seperti yang ada dalam anime "Dragon Ball Z."

Baca Juga: Acer Merilis 3 Seri Laptop Chromebook Terbaru Sekaligus di Gelaran CES 2022, Harganya Murah!

Dari segi desain, Realme GT Neo2 Dragon Ball Z Limited Edition ini dilengkapi dengan panel kaca di bagian belakang plus lapisan "matte" berwarna oranye serta garis-garis biru di sekelilingnya, khas "Dragon Ball."

Warna tersebut seakan membuat penggunanya jadi selalu teringat dengan warna yang sama pada pakaian yang selalu dikenakan oleh karakter-karakter utama dalam "Dragon Ball" seperti Son Goku dan Bezita.

Di sebelah kanan frame kamera belakang terdapat sebuah simbol dengan karakter Kanji Jepang "悟" yang memiliki arti "Kebijaksanaan" atau "Pencerahan."

Baca Juga: Web Series 'Layangan Putus' Buming, 8 Aktor ini Punya Chemistry Oke dengan Putri Marino

Simbol yang sama seperti tanda tangan Goku di sepanjang serial "Dragon Ball," simbol itu diperolehnya setelah menyelesaikan pelatihan intensifnya di atas pesawat ruang angkasa dalam perjalanannya menuju ke Planet Namek.

Selain warna dan simbol yang ada di badan smartphone Realme GT Neo2, box kotak penjualan dan SIM Card Ejector juga dirancang khusus agar menyerupai keempat Dragon Ball.

Tampilan Serta Isi Kotak Paket Penjualan Realme GT Neo2 Dragon Ball Z Limited Edition
Tampilan Serta Isi Kotak Paket Penjualan Realme GT Neo2 Dragon Ball Z Limited Edition (Situs Resmi Realme China/buy.realme.com/cn)

Baca Juga: Kabar Mengejutkan! Nama Praveen–Melati Dicoret dari Pelatnas PBSI, Ini Penjelasan Pelatih dan PB Djarum

Tidak lupa Realme juga turut menyertakan beberapa stiker dan karya seni eksklusif bertema "Dragon Ball Z" di dalam box kotak paket penjualan.

Halaman:

Editor: Tasya Nandynanti Demautami

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Rekomendasi Smartwatch di bawah 1 Juta

Senin, 25 Desember 2023 | 16:40 WIB

7 Smartwatch Terbaik Dibawah 500 Ribu 2023

Senin, 25 Desember 2023 | 15:40 WIB

Keren!! iPhone 15: Ponsel Canggih Dengan Fitur Baru

Rabu, 13 September 2023 | 06:30 WIB

Lupa Akun Mi Cloud? Begini Cara Mudah Membukanya!

Sabtu, 2 September 2023 | 06:00 WIB
X