Selain sepeda air, ada juga perahu yang bisa kamu naiki beramai-ramai bersama teman-temanmu.
Untuk harganya bergantung dengan ukuran perahu yang kamu pilih, dan bisa kamu naiki selama kurang lebih 60 menit. Tidak lupa pula ada wahana balon air yang sangat disukai anak-anak.
Cara bermain wahana ini adalah dengan masuk ke dalam balon yang akan dilepaskan dan mengambang di atas air, lalu kamu tinggal berjalan-jalan saja di dalam balon tersebut.
Untuk wahana ini kamu perlu membayar Rp 20.000 dan sudah bisa menikmati keseruannya selama kurang lebih 10 menit.
Baca Juga: Gentala Arasy, Destinasi Wisata yang Menjadi Ikon Baru Kota Jambi
Masih banyak lagi wahana di Jambi Paradise ini yang tidak bisa penulis sebutkan satu-persatu.
Meskipun berwisata di taman ini termasuk mahal karena harus membayar tiket masuk, dan membayar lagi kalau ingin bermain wahana, tapi dijamin tidak akan membuatmu menyesal karena selain pemandangannya yang cantik, fasilitasnya juga sangat lengkap.
Silakan datang saja langsung ke sini dan nikmati keseruannya bersama pasangan, teman-teman, atau keluarga! ***
Artikel Terkait
5 Museum di Palembang, Destinasi Wisata Sejarah yang Bisa Memperluas Pengetahuanmu
Indah Sekali! Rekomendasi Destinasi Wisata Pantai Yang Wajib Diketahui di Malang
Destinasi Wisata Hits di Sentul - Bogor, Nomor 4 Jarang Diketahui!
Gentala Arasy, Destinasi Wisata yang Menjadi Ikon Baru Kota Jambi
Danau Kaco Kerinci, Destinasi Wisata di Jambi yang Bersembunyi di Balik Rimbunnya Hutan