Bikin Bangga! 4 Film Indonesia Ini Raih Penghargaan Festival Film Internasional

- Sabtu, 13 November 2021 | 09:30 WIB
Film Indonesia meraih penghargaan festival film internasional (Instagram/@sepertidendamfilm)
Film Indonesia meraih penghargaan festival film internasional (Instagram/@sepertidendamfilm)

Film "Yuni" karya Kamila Andini berhasil meraih penghargaan Platform Prize di Toronto International Film Festival 2021 pada September lalu.

Film "Yuni" berkisah tentang gadis SMA bernama Yuni yang ingin melanjutkan kuliahnya.

Baca Juga: Tamu Undangan Diminta Bayar Sendiri Hidangan di Resepsi Pernikahan Pasangan Ini

Sayangnya lingkungan Yuni tidak berpihak pada perempuan untuk meraih mimpinya.

Arawinda Karina yang menjadi pemeran utama dari film "Yuni" ini juga terpilih sebagai pemeran utama perempuan terbaik pada ajang Festival Film Indonesia (FFI) 2021.

Film "Yuni" dijadwalkan akan tayang di bioskop mulai  9 Desember 2021.

Baca Juga: Wajib Ketahui! 5 Zodiak Dengan Sifat Paling Rendah Hati, Salah Satunya Pices

3. "Laut Memanggilku"

"Laut Memanggilku" ialah film pendek karya Tumpal Tampubolon. Film ini berhasil meraih penghargaan Sonje Award pada Busan International Film Festival 2021.

Film "Laut Memanggilku" yang mempunyai judul internasional "The Sea Calls for Me" bersaing di kategori Wide Angle Asian Short Film Competition. Di ajang FFI 2021, film Laut Memanggilku juga dianugerahi piala citra untuk kategori film pendek terbaik.

Baca Juga: Penyebab Penyakit Asma Ketika Anda Sudah Dewasa Menurut dr. Saddam Ismail

4. "Dear to Me"

"Dear to Me" ialah film pendek karya Monica Vanesa Tedja yang mengusung tema LGBT yang dibintangi oleh Jourdy Pranata dan Jerome Kurnia.

Film ini berhasil meraih penghargaan di ajang First Step Award 2021 yang digelar di Jerman. Film "Dear to Me" juga memenangi Junior Jury Award – Special Mention Open Doors: Shorts Locarno Film Festival 2021.***

Halaman:

Editor: Tasya Nandynanti Demautami

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X