Manfaat Jus Wortel untuk Kesehatan, Tingkatkan Kekebalan hingga Kesehatan Mata

- Rabu, 1 September 2021 | 14:40 WIB
Jus wortel menjadi salah satu obat pelancar haid alami. (Pixabay/Couleur)
Jus wortel menjadi salah satu obat pelancar haid alami. (Pixabay/Couleur)

4. Meningkatkan kesehatan kulit

Nutrisi dalam jus wortel mungkin sangat bermanfaat bagi kesehatan kulit. Satu cangkir (250 ml) jus wortel menyediakan lebih dari 20 persen DV untuk vitamin C, nutrisi yang larut dalam air yang diperlukan untuk produksi kolagen.

Kolagen merupakan senyawa protein berserat paling melimpah dalam tubuh, memberikan elastisitas dan kekuatan pada kulit.

Selain itu, vitamin C bertindak sebagai antioksidan untuk melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas.

5. Meningkatkan kesehatan jantung

Jus wortel dapat membantu mengurangi faktor risiko penyakit jantung karena jus wortel merupakan sumber potasium yang baik, yaitu mineral yang berperan penting dalam pengaturan tekanan darah yang tepat.

Sebuah studi yang berlangsung selama tiga bulan pada 17 orang dewasa dengan kadar kolesterol dan trigliserida tinggi menemukan bahwa minum dua cangkir (480 mL) jus wortel per hari secara signifikan meningkatkan antioksidan darah dan menurunkan oksidasi lipid darah yang dapat menyebabkan penyakit jantung.***(Mutia Yuantisya/Pikiran Rakyat)

Halaman:

Editor: Pamela Apriliana

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

Eksplorasi Lima Destinasi Seru di Puncak Bogor!

Rabu, 24 April 2024 | 04:57 WIB
X