Sambut Ramadhan 2023, Shireen Sungkar Jadikan Sebagai Momen Quality Time Bersama Keluarga: Ingin Lebih...

- Kamis, 2 Maret 2023 | 18:45 WIB
Kebersamaan keluarga Shireen Sungkar (Instagram @shireensungkar)
Kebersamaan keluarga Shireen Sungkar (Instagram @shireensungkar)

ENAMPAGI - Menjelang bulan suci Ramadhan 2023 yang tak lama lagi akan datang, Shireen Sungkar akui ingin lebih menghabiskan waktu untuk quality time bersama keluarganya.

Anak sulung Shireen Sungkar yaitu Adam yang tahun ini menjadi tahun ketiga mengikuti ibadah berpuasa menjadi moment penting untuk mendukung dan mensupport anaknya.

Keinginan Shireen Sungkar agar dapat menikmati quality time lebih banyak bersama keluarganya terutama dalam berbuka puasa bersama keluarganya.

Dikutip Enampagi.id dari YouTube Indosiar yang diunggah pada 2 Maret 2023, Shireen mengungkapkan dirinya tidak ada persiapan khusus.

Baca Juga: Nathalie Holscher Ajak Adzam Berenang di Laut Tuai Berbagai Kecaman Dari Netizen, Begini Pandangan Komnas Anak

"Persiapan khusus kayaknya gak ada ya, paling ya kesehatan, mental, terus batin gitu ya dipersiapkan", ucap Shireen.

Namun ia juga menyebut lebih mempersiapkan kesehatan, mental, dan batin. Menurutnya semakin bertambah usia di bulan Ramadhan semakin lebih intropeksi diri.

"Karena kan sama gimana caranya mendapatkan diri lagi, intropeksi diri lagi karena ko maungkin lama-lama udah makin tua ya", ujar Shireen.

"Ini ramadhan keberapa ko gini-gini aja, jadi ya pengennya lebih baik lagi aja", sambungnya.

Dalam hal pekerjaan pun Shireen mengaku di bulan Ramadhan nantinya ia tak ingin mengambil banyak job.

Baca Juga: Baru Buka! Lacoco Cafe and Eatery, Tempat Nongkrong Paling Instagramable di Jawa Timur

Menurutnya moment Ramadhan ini hanya bisa dirasakan setahun sekali sehingga ingin lebih menikmati quality time bersama keluarganya.

"Karena itu juga kan satu momen setahun sekali dan yang kedua itu adalah itu quality time sama keluarga yang beda banget rasanya sama bulan-bulan lainnya", tutur Shireen.

"Jadi nggak bakal terlalu diisi kerja tiap hari jadi jarang banget ngambil banyak kerjaan di bulan Ramadhan setelah punya anak yaa", sambung Shireen.

Halaman:

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: YouTube Indosiar

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X