Atlet Disabilitas Disuruh Joget!

- Selasa, 30 Mei 2023 | 08:00 WIB
Crew dan host dalam acara Brownies mengajak atlet disabilitas joget. (YouTube TRANS TV Official)
Crew dan host dalam acara Brownies mengajak atlet disabilitas joget. (YouTube TRANS TV Official)

ENAMPAGI - Acara Brownis Trans TV kembali menjadi perbincangan publik. Semua dimulai setelah acara tersebut mengundang bintang tamu atlet disabilitas di dalam acaranya.  

Pada kesempatan ini, para bintang tamu, terutama para atlet penyandang disabilitas, diminta untuk berjoget.

Netizen geram dengan acara brownies yang sengaja meminta atlet disabilitas untuk berjoget saat itu.

Sementara itu, Ruben Onsu yang menjadi salah satu host di acara tersebut mendadak menjadi perbincangan hangat di Twitter karena sikapnya.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Film Komedi yang Menyegarkan untuk Menghibur Anda

Khususnya cuplikan video yang diposting di Twitter, pakar aerobik Deo Valant muncul di segmen terakhir acara brownies.

Deo Valant diminta untuk memimpin gerakan senam dengan para host dan tamu undangan lain. Inilah yang menjadi sorotan utama publik.

Lantaran dua bintang tamu lainnya yaitu Yahas dan Agung merupakan atlet difabel, Yahas dan Agung, diminta untuk mengikuti gerakan senam tersebut. 

Rupanya, publik malah merasa kasihan dengan dua atlet difabel itu. Jelas bahwa kedua atlet itu tidak dapat mengikuti gerakan karena keterbatasan yang mereka miliki.

Alhasil, banyak yang mengecam cara host memperlakukan atlet difabel tersebut hingga memicu gelombang kritik di sosial media. 

Baca Juga: Resmi! Ini Harga Tiket Indonesia vs Argentina

"Bisa2nya tuh crew joget hepi banget.. sakit banget.. ga waras..", tulis @oonyeett di laman akun twitternya.

"RIP untuk tim kreatifnya", tulis @davidhermansyah di laman akun twitternya.

"Ini makanya saya stop nonton tivi Indonesia, sudah saya cabut antenna tv nya, ga da mutu sama sekali... Tidak mendidik dan tidak ada guna sama sekali bagi kehidupan saya dan keluarga... Cabut antenna tv anda sekarang juga...", tulis @zamahsyari di laman akun twitternya.

Halaman:

Editor: Bellinda Putri Hidayat

Sumber: Instagram @hopsindonesia

Tags

Artikel Terkait

Rekomendasi

Terkini

X